Kepingan CD |
Burning…, bahasa yang sudah enggak asing lagi bukan di
telinga agan-agan yang berkecimpung di dunia perkomputeran arti burning itu
sendiri adalah merupakan aktifitas menyimpan data / file ke dalam bentuk
piringan CD. Selain menyimpan dalam bentuk CD, Burning juga dapat digunakan
untuk menyimpan ke dalam bentuk DVD. Ada banyak sekali software yang dapat
digunakan untuk mem-burning baik yang freeware (gratis) ataupun yang berbayar. Yang
gratis antara lain : CD Burner XP, Infra Recorder, Imgburn dan masih banyak
lagi…., silahkan agan-agan googling di mbah google (hehehhehe….). Sedangkan
yang ber-bayar yang paling tenar adalah Nero.
Tapi Sebenarnya tanpa software tambahan seperti Nero, CD
Burner XP, Infra Recorder, dan Imgburn kita masih bisa burning di windows.
Karena sebenar nya windows menyediakan fasilitas burning. Mau tahu caranya baca
terus tutorial ini.
Berikut cara-cara burning CD / DVD di windows XP tanpa
software tambahan :
- Masukan CD / DVD kosong yang ingin anda burning.
- Copy folder atau
dokumen yang ingin anda burning kedalam CD / DVD yang tadi anda masukan. Untuk lebih jelasnya
hasil copy annya seperti dibawah ini :
- Setelah file yang ingin di burning kedalam CD / DVD selesai di copy, lalu klik kanan pada CD /
DVD tersebut, kemudian klik write these file to cd. Untuk lebih jelasnya lihat
gambar dibawah ini:
- Setelah itu anda akan dibawa seperti gambar dibawah ini, dan
ganti berilah nama CD / DVD anda pada kotak cd name. Untuk lebih jelasnya lihat
gambar dibawah ini:
- Setelah itu klik next
- Setelah anda klik next, maka proses burning akan dilakukan
dan tunggulah sampai proses burning selesai. Apabila proses burning selesai maka kaset akan keluar
dengan sendirinya. Dan akan keluar kotak dialog seperti dibawah ini:
- Jika anda ingin memburning data tersebut ke CD / DVD kosong lainnya berilah tanda cheklist pada “yes, write these file to another cd” jika tidak klik saja finish. Dan proses pemburningan selesai. Dan anda tinggal melihat hasilnya.
Semoga tutorial sederhana dari ane dapat bermanfaat buat
agan-agan yang membacanya.
Nb: lihat dulu kapasitas memori file yang ingin anda burning
bila diatas 700 mb menggunakan DVD tetapi bila dibawah 700 mb gunakan saja CD.